09 Juni 2011

Cacar Air, Bisa Menyerang Orang Dewasa

Cacar air, atau chickenpox, penyakit menular yang disebabkan oleh virus ini, pada umumnya menyerang kanak-kanak. Tapi gak cuma anak-anak loh, orang dewasa pun bisa terjangkit penyakit cacar air. Mereka yang terkena cacar air  saat dewasa umumnya mengalami gejala yang lebih berat dibanding cacar air yang dialami anak2. Waktu penyembuhannya pun cenderung lebih lama. Mau tahu lebih detail tetang cacar air? Ini dia ulasannya:

Apa itu cacar air? 
Cacar air penyakit menular disebabkan oleh virus herpes, yang bernama Varicella Zoster. Biasanya, timbul gejala cacar air sekitar 10 - 21 hari setelah penderita tertular virus. Gejala umum yang ditimbulkan: demam, tidak nafsu makan, badan pegal - pegal, muncul bentol bentol pada kulit yang berisi cairan yang sangat gatal. Saya sendiri pernah mengalaminya dulu, duh bukan main gatalnya dan bentol nya tersebar dimana-mana. Mulai dari kulit kepala, muka, bagian dalam mulut, sekujur badan hingga ujung kaki. 

Apa yang bisa dilakukan jika terkena cacar air?
  • Berusaha sekuat mungkin untuk TIDAK menggaruk. Jika digaruk, lecet, dan infeksi, wah jadi runyam...Sudah cacar air, infeksi kulit juga. Selain itu, bentol yang berisi cairan itulah metode penularan cacar air, didalam cairan tersebut, berkumpul virus2 varicella yang mudah tersebar.
  • Untuk mengurangi gatal, gunakan lap yang direndam air dingin. Kompres bagian yang gatal dengan lap tersebut. Alternatif lain, oleskan calamine lotion (bisa dibeli diapotik) pada daerah yang gatal
  • Gunting kuku dengan rapih dan pendek, supaya jika saat tidur, secara tidak sadar menggaruk, kulit tidak mudah lecet. 
  • Untuk demam, siapkan parasetamol untuk menurunkan demam 
  • Istirahat sekitar 5-7 hari dirumah dan minum banyak air
 Adakah obatnya? 
  • Obat yang paling mujarab adalah sistem kekebalan Anda sendiri. Obat - obatan membantu untuk menggurangi gejala cacar air. 
Bagaimana pencegahannya?
  • Tersedia imunisasi untuk cacar air, disebut varicella vaksin yang tersedia di klinik atau rumah sakit. Tentunya hal ini dilakukan sebelum Anda mengalami cacar air.
 Semoga Bermanfaat!



Referensi: Chickenpox, Pharmaceutical Society of Australia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar